Tiga Pilar Desa Siap Melawan Terorisme Di Jepara

Jepara, 5News

Untuk melawan radikalisme dan terorisme di kota Ukir, Pemkab Jepara mengelar kesepakatan dan apel Tiga Pilar Desa, yaitu Petinggi Babinsa dan Babinkamtibmas. Kesepakatan itu digelar di depan pendopo kaupaten, Kamis (31/5).

Baca Juga: Peringati Hari Lahir Pancasila, UNISNU Jepara Gelar Pentas Kolosal Kebhinnekaan

Dalam sambutannya, Bupati Jepara Ahmad Marzuki menyebutkan bahwa untuk melawan radikalisme dan terorisme harus bersentuhan langsung dengan masyarakat dan yang bisa melakukan itu adalah Tiga Pilar Desa. “Ketiganya punya peran penting karena berhubungan secara langsung dengan masyarakat.”

Marzuki berpesan agar jangan sampai bibit-bibit terorisme berkembang di Jepara.

Sekitar tiga ratus orang yang hadir sepakat untuk saling menjaga kondisi Jepara dengan saling menjalin komunikasi intens antara berbagai pihak.

Baca Juga: Terduga Teroris, PNS Penyuluh Pertanian Diciduk Densus 88

Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Mashudi turut membacakan deklarasi kesepakatan masyarakat Jepara yang menolak pahan radikalisme dan terorisme. Usai dibacakan pernyataan tersebut ditandatangani oleh ketua FKUB, Bupati Jepara, Kapolres Jepara AKBP Yudianto Adhi Nugroho dan juga Dandim 0719 Jepara Fachrudi Hidayat. (ma)