

5NEWS.CO.ID – Dalam Liga Premier 2020/21 pekan ke-21, Arsenal selaku tuan rumah akan menjamu Manchester United (MU) pada Minggu (31/01/210) pukul 00:30 WIB dini hari.
Duel Arsenal vs MU akan menjadi laga sengit dan menjadi pertarungan sarat dengan strategi yang memiliki rivalitas cukup panjang.
MU akan akan mendapat ujian berat pada liga pekan ini dikarenakan Arsenal saat ini yang berada pada posisi 9 klasemen sedang merangkak naik mengejar ketertinggalannya.
Dalam 6 pekan musim sebelumnya, tim besutan Mikel Arteta ini telah 5 kali mengalahkan lawannya dan sekali imbang atas Crystal Palace 0-0 di pekan ke-18.
Menurut situs bola.net, Aubameyang dikabarkan tidak akan diturunkan dalam pertandingan pekan ini dikarenakan menemani ibunya yang sedang sakit.

Aubumeyang telah dua kali absen dalam pertandingan terakhir dan masih diragukan untuk tampil menghadapi MU. Seperti diberitakan dalam premierleague.com, MU dikalahkan oleh Arsenal 0-1 pada awal November 2020 dan menang 2-0 pada awal Januari 2020 di kandang Arsenal.
“Jika anda ingin bersaing dengan tim-tim top lain di liga ini, bergantung hanya pada satu pemain sama sekali tidak cukup,” ujar Arteta ketika ditanya kemungkinan absennya Aubameyang, seperti dikutip SportMole.
“Meski demikian, kami tahu betapa pentingnya Auba dengan gol-gol dan kontribusinya untuk tim ini. Dengannya, pastinya kami lebih kuat,” imbuhnya.
Posisi kedua tim yang bisa dikatakan imbang ini tentunya cukup menarik, apalagi ketika posisi MU yang berada di peringkat ke-2 dibawah Manchester City dengan selisih 1 poin. Posisi Arsenal pun cukup kuat jika MU tidak siap, Arsenal dapat merebut poin kembali di Emirates Stadium malam ini.
Tentunya MU akan berjuang habis-habisan setelah sebelumnya kalah 1-2 atas Sheffield United di pekan sebelumnya.(wan)