
Jepara, 5NEWS.CO.ID,- Satu Sekolah Menengah Pertama (SMP) swasta di Kab. Jepara dinyatakan menjadi klaster baru penyebaran virus corona. Satgas penanganan Covid-19 Kab. Jepara mengaku belum mengetahui dari mana para pelajar itu terpapar.
Meskipun sebelumnya, SMP swasta yang terletak di Kecamatan Jepara itu telah menggelar simulasi pembelajaran tatap muka.
Juru Bicara Satgas Penanganan Virus Corona Kab. Jepara, Moh Ali menjelaskan, hal ini diketahui setelah hasil tes swab para pelajar yang rata-rata berusia 13 sampai 15 tahun itu keluar dan hasilnya positif.
“Puluhan pelajar SMP swasta itu berasal dari Kecamatan Jepara. Hasil swab yang keluar semalam, mereka positif Covid-19,” ungkap Ali saat dikonfirmasi oleh salah satu media nasional, Minggu (29/11/20).
Pihaknya enggan merinci jumlah siswa yang dinyatakan psoitif terpapar virus corona ini. Ia mengatakan, pihak Pemkab Jepara saat ini tengah berupaya melakukan tracing.
Meskipun belum mengetahui dari mana asalnya para pelajar ini dapat tertular virus corona, pihak Pemkab terus berupaya melakukan penelusuran virus corona di lingkungan sekolah tersebut.
“Besok kita rapatkan hal itu,” pungkasnya. (mra)