
Jakarta, 5NEWS.CO.ID,- Pemukim Israel menebang ratusan pohon di sebelah barat Nablus di Tepi Barat sebagai bagian dari tindakan permusuhan mereka terhadap Palestina.
Pusat Informasi Palestina melaporkan, pemukiman Israel pada hari Sabtu (11/12/2021) menyerang kebun-kebun Palestina di daerah Deir Sharaf, sebelah barat Nablus, dan menebang 600 pohon zaitun dan almond, yang menyebabkan kerusakan parah di ladang milik petani Palestina.
Desa Deir Sharaf terancam punah karena lokasinya dekat pemukiman Israel, Shavi Shamron. Israel juga memutuskan untuk menyita tanah daerah ini dengan cara apapun demi mengembangkan pemukiman.
Rezim Israel menyita sebagian besar wilayah itu antara tahun 1971 dan 2000. Desa Deir Sharaf berpenduduk 3.000 orang.
Penyerangan Masjid Al-Aqsha dan berbagai tempat lainnya, termasuk properti milik warga Palestina oleh pemukim Israel sudah menjadi kejadian sehari-hari.
Gerakan Perlawanan Islam Palestina, Hamas telah berulang kali memperingatkan agar rezim Israel tidak melanjutkan agresinya terhadap Palestina, terutama di Masjid Al-Aqsa. (AHA)