Destinasi Ngabuburit, Pasar Ramadan Bumiharjo Pati Kian Ramai Pengunjung

Pasar Ramadhan Ceria di Desa Bumiharjo, Kec. Winong, Pati. (Foto: 5News.co.id)

Pati, 5NEWS.CO.ID,- Pemerintah Desa (Pemdes) Bumiharjo, Kecamatan Winong, Kabupaten Pati melalui karang taruna desa menggelar Pasar Ramadan Ceria yang berlangsung mulai Sabtu 25 Maret hingga tanggal 18 April 2023.

Pasar Ramadhan ini sendiri merupakan baru pertama kali digelar di Desa Bumiharjo, yang bukanya setiap hari menjelang waktu berbuka puasa sampai larut malam. Lokasinya, berada di sebelah selatan pasar Hewan Winong, tepatnya di sebelah barat jalan Winong-Jakenan, Senin (27/3/2023).

Kepala Desa Bumiharjo, Agus Pujo Hariyanto mengatakan, dibukanya Pasar Ramadhan ini merupakan sebagai bentuk inisiatif dari pemuda desa yang tergabung dalam Karang Taruna. Sebanyak 32 stand didirikan bagi siapa saja yang ingin berjualan.

“Karena ini baru pertama kali, selama 25 hari mulai tanggal 25 Maret sampai 18 April, pedagang yang menyewa stand cukup membayar 650 ribu. Jumlah keseluruhan ada 32 stand,” kata Agus saat ditemui, Senin (27/3/2023).

Menu yang dijajakan juga cukup bervariasi dan menarik, mulai dari aneka jajanan tradisional hingga yang kekinian. Untuk menambah semarak keramaian di lokasi, pihak penyelenggara juga menyediakan panggung hiburan musik, serta taman bermain bagi anak-anak.

Kemudian, Agus menambahkan jika selama penyelenggaraan Pasar Ramadhan ini berhasil, pihaknya akan mengadakan event serupa di bulan ramadan tahun depan.

“Disana kami sediakan hiburan musik, ada panggungnya. Terus kemudian juga ada wahana bermain anak-anak, supaya ramai. Tentunya jika ini berhasil, kami akan menggelar pasar ramadhan ini lagi di tahun depan,” tambahnya.

Sementara itu, Arif salah satu warga Kecamatan Winong turut meramaikan pasar ramadhan di Bumiharjo ini. Menurutnya Pasar Ramadan ini sangat cocok untuk ngabuburit sembari menunggu waktu adzan Maghrib tiba dan berbuka puasa.

“Ini event bagus mas di bulan ramadhan ini. Suasananya ada kesan tersendiri. Ini saya sama teman-teman jalan-jalan saja sambil ngabuburit. Menarik, karena saya lihat ini satu-satunya di Kecamatan Winong,” tutur Arif saat ditanyai awak media.

Event pasar Ramadan semacam ini tentu sangat diharapkan dapat mendongkrak sektor ekonomi dan UMKM dari masyarakat. Sehingga, bisa dijadikan contoh oleh desa lain dalam memajukan potensi yang ada. (hus)

Komentar