
Semarang, 5NEWS.CO.ID,- Sederet istri bupati di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogayakarta (DIY) ikut meramaikan pesta demokrasi 2020. Mereka mencoba peruntungan dengan mengikuti jejak sang suami.
Para istri bupati yang tercatat maju di Pilkada 2020 itu berasal dari beberapa kota, antara lain, Blora, Sukoharjo, Sleman dan Semarang. Berikut istri bupati yang kini menyandang gelar calon bupati (cabup).
Bintang Narsasi, Istri Bupati Semarang Mundjirin
Bintang Narsasi maju di Pilbup Semarang 2020 dengan pasangan Gunawan Wibisono yang sebelumnya menjabat sebagai Sekda Kabupaten Semarang, pasangan ini diusung oleh PPP, NasDem, Golkar, Gerindra, PAN dan PKS.
Soni yang sebelumnya menjabat sebagai Sekda Kabupaten Semarang diketahui mengajukan pensiun dini dari jabatannya tersebut, saat menjelang Pilkada. Pasangan ini diketahui bakal menjadi lawan Ngesti Nugraha-M Basri pada Pilbup Semarang 2020.
Umi Kulsum, Istri Bupati Blora Djoko Nugroho
Umi Kulsum berpasangan dengan Agus Sugiyanto di Pilbup Kab. Blora 2020. Pasangan ini diusung oleh Partai NasDem, Gerindra, dan PPP. Ia menghadapi Wakil Bupati Blora, Arief Rohman, yang mendapat dukungan PDIP, PKB, PKS, dan Perindo.
Namun demikian, Istri Bupati Blora Djoko Nugroho ini diprediksi kalah dalam Pilkada Blora 2020. Sirekap KPU mencatat pasangan Umi Kulsum-Agus Sugiyanto meraih 122.113 suara yang setara 37,8 persen suara masuk. Sementara lawannya, Arief Rohman-Tri Yuli Setyowati memperoleh 200.830 suara atau 62,2 persen suara masuk.
Suami Umi pun sudah mengucapkan selamat kepada mantan wakilnya Arif Rohman dan Tri Yulisetyowati.
“Inilah kompetisi ada yang kalah dan menang, dan alhamdulillah sekarang ini saya yang kalah. Memang saat proses penghitungan belum selesai, kalau melihat seperti ini, nggak ada salahnya saya mengucapkan selamat kepada pasangan ARTIS, Pak Arif Rohman sama Bu Etik sebagai yang terbaik untuk memimpin Blora, semoga Blora ke depan di tangan pasangan ARTIS lebih baik,” kata Djoko Nugroho kepada wartawan di Blora, Rabu (09/12/20).
Kustini, Istri Bupati Sleman Sri Purnomo
Kustini maju di Pilkada Sleman 2020 dengan Danang Maharsa sebagai wakilnya, pasangan ini diusung oleh PDIP, PAN, dan Partai Demokrat. Diketahui, Kustini adalah istri Bupati Sleman Sri Purnomo. Ia diketahui tak punya rekam jejak politik dan jabatan di pemerintahan. Sementara Sri Purnomo adalah bupati dua periode sekaligus politikus PAN.
Pasangan Kustini Sri Purnomo-Danang Maharsa meraih 109.312 suara atau 39,0 persen di Pilkada Sleman 2020. Mereka menempati urutan pertama dalam perolehan suara sementara. Untuk posisi kedua ditempati Sri Muslimatun-Amin Purnama meraih 85.243 suara atau 30,4 persen. Lalu, Danang Wicaksana Sulistya-Raden Agung Choliq dengan 86.090 suara yang setara 30,7 persen suara.
Etik Suryani, Istri Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya
Etik turut maju dalam Pilkada Sukoharjo berpasangan dengan Agus Santosa yang juga sebelumnya menjabat sebagai Sekda Sukoharjo. Pasangan ini diusung oleh PDIP, Golkar, NasDem, dan Demokrat.
Seperti diketahui, Etik Suryani adalah istri dari Bupati Sukoharjo yang juga dikenal sebagai pokitikus PDIP Wardoyo Wijaya.
Etik-Agus sementara memperoleh 165.386 suara setara 52,4 persen suara masuk, pasangan Joko Santosa-Wiwaha Aji Santosa di bawahnya dengan raihan 150.072 suara yang setara 47,6 persen suara masuk. (mra)
Sangat bagus terima kasih info nya