Sendang Petilasan Eyang Sukmoyono di Trangkil Pati

Pati, 5News.co.id,- Salah satu cagar budaya di Kabupaten Pati adalah sendang petilasan Eyang Sukmoyono. Lokasi sendang terletak di Desa Mojoagung Kecamatan Trangkil Kabupaten Pati. Kini sendang tersebut banyak diziarahi masyarakat.

Menurut penuturan penjaga sendang bernama Abdul Rohman mengatakan bahwa petilasan sendang Eyang Sukmoyono sudah ada sejak dirinya masih kecil. Namun saat sebelum dibangun pemerintah Kabupaten Pati kondisi masih terlihat gersang, ungkapnya.

Setelah dibangunya lokasi sendang kini masyarakat bisa berkunjung sambil ziarah untuk mengingat perjuangan leluhur. Karena datang ke tempat bersejarah tujuanya juga untuk mendoakan para leluhur dan meniru nilai-nilai perjuanganya, imbuhnya.

Sedikit cerita mengenai sejarah sendang dia menjelaskan bahwa asal mula sendang ini dulunya ada punggawa kerajaan dari majapahi untuk menebar benih. Tetapi setelah tumbuh ada sumber air yang besar sehingga seperti lautan. Akhirnya punggawa kerajaan Majapahit berupaya agar tidak berubah menjadi lautan, katanya.

Tumbuhan tersebut tumbuh mempunyai dua batang yaitu batang kayu mojo dan batang kayu asem. Jadi satu pohon mempunyai dua batang pohon yang berbeda. Sehingga muncul nama mejasem yaitu pohon mojo dan asem menjadi satu pohon, mojoagung karena waktu ditanam di dalamnya terdapat sumber mata air yang besar dan mojosemi yaitu nama Kadipaten Mojosemi.

Peran daripada Kadipaten Mojosemi kala itu membantu Kadipaten Carangsoko melawan Kadipaten Parang Garudo. Sehingga dengan kekalahan Kadipaten Parang Garuda menjadi sebab beberapa Kadipaten menyatu dinamakan Kadipaten Pati Pesantenan dengan dibukanya babat alas di Desa Kemiri Kecamatan Pati Kota, ungkapnya.

Kini tempat sendang mempunyai kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan setiap wulan apit dan banyak dari masyarakat yang berjualan seperti halnya haul. Dengan kegiatan tahunan tersebut masyarakat bisa mengetahui sejarah dan budaya yang ada di Kabupaten Pati salah satunya adalah sendang petilasan Eyang Sukmoyono.(han)