Indomaret di Banyumanik Semarang Dirampok, Satu Karyawan Luka Dibacok

Semarang, 5NEWS.CO.ID,- Perampok beraksi di toko Indomaret di Jalan Raya Perintis Kemerdekaan No. 110, Kelurahan Pudakpayung, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang, Sabtu (22/6/2019) dini hari. Aksi kejahatan itu membuat seorang karyawan menderita luka bacok.

Selain melukai seorang karyawan, dua orang perampok itu juga membawa kabur uang tunai senilai Rp. 11 juta yang tersimpan di dalam brankas.

“Satu karyawan luka di lengan kiri dan ibu jari tangan kiri akibat sabetan senjata tajam pelaku,” kata Kapolsek Banyumanik AKBP Retno Yuli, di Semarang, Sabtu (22/6/2019) siang.

Kapolsek mengungkapkan, salah seorang pelaku perampokan masuk ke dalam toko dengan menggunakan helm, masker dan kaos tangan. Pelaku membeli minuman kotak susu kedelai yang dilayani oleh korban. Setelah membayar pelaku kemudian langsung keluar.

Melihat toko dalam kondisi sepi, pelaku bersama seorang rekannya kembali beberapa menit kemudian. Kedua pelaku itu langsung mengancam dan membacok seorang karyawan bernama Ade Deni (22) warga Sususkan, Ungaran, Kab. Semarang. Mereka memaksa korban untuk menunjukkan brankas dan  mengambil uang tunai senilai sebelas juta rupiah.

“Setelah itu, kedua pelaku langsung meninggalkan TKP dengan menggunakan sepeda motor matic,” ujar Retno.

Korban dan rekannya segera melaporkan peristiwa perampokan toko waralaba yang buka 24 jam itu ke Polsek Banyumanik. Hingga kini, petugas gabungan Polrestabes Semarang masih melakukan penyelidikan dan penyidikan atas kasus.(moh)