
Pati, 5NEWS.CO.ID, – Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXIX Kodim Pati, Jawa Tengah bersama Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak beserta lembaga masyarakat yang terkait mengadakan kegiatan sosial pada Kamis (4/6/2020) siang kemarin.
Kegiatan ini ditujukan pada perempuan dan anak usia 5-17 tahun yang rentan terdampak COVID-19.
Adapun wujud dari kegiatan sosial tersebut berupa pemberian pemenuhan gizi berupa paket kebutuhan spesifik, yang terdiri dari makanan tambahan bergizi, susu, biscuit (sereal) vitamin dan sabun antiseptic.
Pemberian paket ini dialokasikan di Desa Kutoharjo, Kecamatan Pati, dimana anak-anak anggota Kodim Pati tinggal di Asrama Simo (Perumahan Dinas Kodim Pati).
Menurut Ketua Persit KCK Cabang XXXIX Kodim Pati, Ny Ling Adi Ilham Zamani bahwa kegiatan ini merupakan lanjutan rangkaian bantuan sosial yang telah dilakukan oleh Persit KCK Cabang XXXIX Kodim Pati yang sebelumnya telah melakukan kegiatan serupa.
“Untuk kegiatan sosial kali ini adalah lebih spesifik ditujukan kepada perempuan serta anak usia 5 sampai 17 tahun yang rentan terdampak COVID-19, sehingga kami memberikan bantuan berupa paket makanan tambahan bergizi serta sabun antiseptic untuk membudayakan gerakan cuci tangan memakai sabun guna memutus mata rantai penularan COVID-19,” ujar Ling, Kamis (4/6). (sari)