Siapakah Tokoh-tokoh yang Terlibat Dibalik Sumpah Pemuda?

5NEWS.CO.ID,- Sumpah Pemuda lahir pada 28 Oktober berdasar atas gagasan dari Perhimpunan Pelajar-pelajar Indonesia (PPPI). Ikrar Sumpah Pemuda sebagai penyemangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia.

Adapun tokoh-tokoh pemuda yang terlibat dibalik Sumpah Pemuda adalah:

1. Soegondo Djojopoespito

Merupakan tokoh pemuda yang aktif dalam Perhimpunan Pelajar-pelajar Indonesia (PPPI). Ditunjuk untuk memimpin Kongres Pemuda Indonesia Kedua dan menghasilkan Sumpah Pemuda.

2. Moehammad Yammin 

Berasal dari Jong Sumatranen Bond atau Pemuda dari Sumatera. Ia merupakan pencetus kongres pemuda dan menjadi sekretaris pada kongres pemuda Indonesia. Dialah yang merumuskan isi teks Sumpah Pemuda serta mengusulkan Bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan.

3. Wage Rudolf Soepratman 

Dialah pencipta Lagu Indonesia Raya. Pada pelaksanaan kongres, lagu tersebut diperkenalkan dengan iringan biola. Hingga saat ini Lagu Indonesia Raya dijadikan sebagai lagu kebangsaan bangsa Indonesia.

4. Amir Syarifuddin Harahap 

Adalah tokoh pemuda dari Jong Batak, ia aktif menyumbangkan pemikirannya untuk perumusan Sumpah Pemuda. Pada Saat itu dia bertugas sebagai Bendahara Kongres Pemuda Indonesia.

5. Sie Kong liong

Pemuda dari keturunan Tionghoa, perannya penting dalam kelancaran Kongres Pemuda saat itu. Sebab ia menyediakan rumahnya sebagai tempat dilaksanakan kegiatan tersebut. Dan kini rumah itu dijadikan Museum Sumpah Pemuda yang terletak di Jalan Keramat No. 106 Jakarta Pusat.

6. Sarmidi Mangoensarkoro 

Adalah pejuang dibidang pendidikan, ia ikut tampil sebagai pembicara pada Konggres Pemuda dan menyampaikan pidato tentang Pendidikan Nasional. Dia juga mengemukakan bahwa anak harus mendapat pendidikan kebangsaan dan dididik secara demokratis, serta perlunya keseimbangan antara pendidikan disekolah dan rumah.

7. Soenario Sastrowardoyo

Ia merupakan pengacara yang aktif membela para aktivis pergerakan yang berurusan dengan polisi Hindia Belanda. Dia juga berkesempatan melakukan pidato dengan tema pergerakan Pemuda dan Persatuan Indonesia.

8. Djoko Marsaid

Pemuda dari Jong Java ini merupakan wakil Ketua Kongres Pemuda mendampingi Soegondo Djojopoespito.

9. Johannes Leimena

Perwakilan dari Ambon, ia adalah anggota panitia konggres. Dia juga merupakan Ketua Organisasi Jong Ambon.

10. Kartosoewirjo atau Sekarmadji Maridjan Kartosiewirjo 

Dia adalah salah satu tokoh penting dalam pembuatan Teks Sumpah Pemuda. Selain itu ia termasuk segelintir anak bangsa yang berhasil mengenyam pendidikan di Eropa. Dirinya merupakan pemimpin DI/TII yang mendeklarasikan Negara Islam Indonesia.

11. Kasman Singodimedja

Merupakan pemuda yang merintis adanya Pramuka di Indonesia, ia juga dikenal sebagai orator ulung.

12. Mohammad Roem 

Perannya dalam kongres pemuda adalah ikut serta dalam perumusan Ikrar Sumpah Pemuda. Dia juga aktif di bidang hukum dan perkumpulan pemuda Indonesia.

13. A.K Gani atau Adnan Kapau Gani

Adalah perwakilan dari Jong Sumatran Bond atau Palembang. Dia juga seorang dokter. (sari)