Musim Hujan, Cegah Radang dan Flu dengan 5 Bahan Ini

Musim hujan telah tiba, pergantian musim seringnya mempengaruhi kesehatan. Perpindahan cuaca dari panas menyengat menjadi mendung, hujan dan dingin tentu akan memaksa tubuh Anda beradaptasi.

Jangan khawatir, untuk menjaga tubuh agar tetap sehat itu mudah, bahannya pun telah tersedia di hadapan Anda.

Para peneliti kesehatan menyarankan untuk mengkonsumsi 5 bahan ini untuk menjaga daya tahan tubuh, dan tak mudah terserang penyakit, khususnya flu dan radang:

1. Air

Saat Anda merasa sakit, air adalah minuman yang paling bermanfaat. Minum air dalam jumlah yang cukup akan membantu melonggarkan lendir yang terperangkap. Cobalah minum setidaknya delapan gelas air sehari untuk menjaga cairan dalam tubuh. Ketika sakit, tubuh Anda cenderung kehilangan lebih banyak cairan.

2. Jeruk

Jeruk mengandung vitamin C, nutrisi penting ketika Anda di bawah pengaruh cuaca. Berdasarkan hasil penilitian Pusat Nasional Epidemiologi dan Kesehatan Penduduk, di Universitas Nasional Australia, vitamin C sangat membantu mencegah flu. Dalam cuaca dingin atau lingkungan yang sedang terjangkit penyakit flu, mengkonsumsi jeruk akan mencegah penyebaran virus dan meringankan efeknya.

3. Telur

Telur, terutama kuning telur, adalah nutrisi peningkat imunitas. Telur mengandung sejumlah besar vitamin D, vitamin yang sangat penting dalam mengatur dan memperkuat kekebalan tubuh. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal JAMA, mereka yang rajin mengkonsumsi telur setiap hari, cenderung tidak terkena flu atau infeksi saluran pernapasan dibandingkan dengan yang tidak mengkonsumsinya.

4. Jahe

Flu dapat diobati dengan jahe. Dalam sebuah artikel yang diterbitkan International Journal of Preventative Medicine, para peneliti menyimpulkan bahwa jahe memiliki sifat anti-radang yang kuat. Selain itu jahe juga efektif dalam mengobati pilek atau flu. Peradangan akan memengaruhi respon kekebalan tubuh, zat anti-radang yang terkandung dalam jahe akan memainkan peran dalam meningkatkan kekebalan tubuh Anda.

5. Minyak Zaitun

Minyak ini telah terbukti membangun dan meningkatkan kekebalan tubuh. Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam British Journal of Nutrition menemukan bahwa kandungan asam lemak tak jenuh dari minyak zaitun berfungsi efektif sebagai anti-radang di dalam tubuh. Minyak zaitun juga membantu meningkatkan sistem kekebalan dan menjaga tubuh dari infeksi.