
5NEWS.CO.ID,- Cuaca panas pada siang hari paling segar jika kita minum minuman yang dingin seperti es teh manis salah satunya yang mudah kita jumpai. Namun jika kita mengkonsumsinya secara berlebihan tanpa kita sadari akan menyebabkan sejumlah masalah kesehatan bagi tubuh kita.
Berikut beberapa fakta risiko kesehatan jika kita konsumsi es teh manis secara berlebihan:
1. Pemicu batu ginjal
Es teh manis mengandung asam oksalat yang berisiko timbulkan penyakit batu ginjal. Asam oksalat adalah zat alami yang terkandung dalam makanan, terutama makanan dari tumbuh-tumbuhan. Zat ini dapat berubah menjadi oksalat yang kemudian berikatan dengan mineral lain dalam tubuh sehingga menyebabkan baru ginjal. Asam oksalat banyak ditemukan pada sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, biji-bijian hingga biji kakao.
2. Timbulkan sroke
Gula pada es teh sebabkan kadar trigliserida jadi lebih tinggi sehingga hal ini berpotensi sebabkan stroke. Trigliserida adalah salah satu jenis lemak yang ditemukan dalam darah yang dihasilkan dari organ hati, namun sebagian besar berasal dari makanan seperti daging, keju, susu, nasi, minyak goreng dan mentega.
3. Obesitas
Segelas es teh manis mengandung 250 kalori, jika kita mengkonsumsinya secara berlebihan akan timbulkan obesitas.
4. Diabetes
Kandungan gula pada segelas es teh manis sekitar 33 gram, bila dikonsumsi tiap hari memicu penyakit diabetes tipe 2.
5. Perburuk sistem kardiovaskular
Dalam segelas es teh manis mengandung 47 mg kafein yang apabila di konsumsi secara berlebihan sebabkan efek negatif bagi jantung.
6. Penyerapan zat besi terganggu
Tanin yang terkandung dalam teh dapat menganggau penyerapan zat besi dalam tubuh, terutama zat besi yang berasal dari sayuran. (sari)