Agar Tubuh Tetap Fit Secara Alami, Perhatikan Beberapa Poin Pentingnya

5NEWS.CO.ID, -Segudang rutinitas keseharian kadang membuat kita lalai memperhatikan akan kesehatan tubuh, sehingga tidak banyak dari kita yang tiba-tiba jatuh sakit. Hal ini diakibatkan kurangnya memperhatikan  pola makan, waktu tidur dan kurangnya berolah raga.

Tubuh yang kurang fit tentu saja menghambat aktifitas keseharian kita. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam menjaga kondisi tubuh seperti yang dikutip pada Womanshealth, adalah:

  1. Dapatkan sinar matahari

Ini merupakan cara alami untuk meningkatkan energi kita, saat akan memulai kegiatan. Bukalah jendela kamar dan sesegera mungkin matikan lampu ketika matahari menampakan diri

2. Segeralah bangun

Menahan diri beberapa saat untuk tetap tidur hanya akan membuat kita merasa lelah dan ngantuk. Bangunlah jika pertama kali terjaga.

3. Bergeraklah  

Ada baiknya jika bangun melakukan gerakan, seperti berjalan kaki, lari-lari kecil atau yoga.

4. Tambahkan minyak kelapa pada makanan kita

Ini merupakan sumber energi yang bisa menimbulkan efek bersemangat lebih cepat ketimbang kopi. Atau sebagai gantinya memakan makanan ringan dengan rasa kelapa.

5. Sarapan yang kaya protein 

Protein bisa membantu otak kita berfungsi dengan baik. Kandungannya terdapat dalam telur, daging atau kacang-kacangan.

6. Hindari makan dimalam hari

Jika kita memakan makanan yang berat pada malam hari akan mengakibatkan perut terasa pega dan tubuh menjadi berat atau kurang energik pada pagi hari. Sebaiknya pilihlah makanan seperti buah, sayur atau makanan ringan yang kandungannya kurang dari 150 kalori.

7. Tetap terhidrasi 

Jangan pelit pada diri sendiri untuk meminum air. Hal ini menjaga tubuh agar tetap terhidrasi dan bisa membantu kita memiliki tenaga guna menjalankan aktivitas keseharian.

8. Tidur lebih awal setiap hari 

Artinya, tidurlah lebih awal 45 menit setiap Senin sampai Jumat. Saat akhir pekan, kita bisa menambah waktu tidur beberapa jam sehingga tidak ada alasan karena kurang istirahat. (sari)